Pages - Menu

Selasa, 08 Maret 2016

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamera Digital Sendiri




          Berhubung tanggal 9 Maret 2016 akan terjadi gerhana matahari total yang melewati Indonesia, ini adalah kesempatan yang super langka untuk dilewatkan, karena kejadian ini hanya terjadi berpuluh – puluh tahun sekali kalau saya tidak salah. Maka fenomena alam ini patut di dokumentasikan sekaligus kita harus tetap mengingat bahwa fenomena gerhana matahari total ini merupakan tanda kebesaran Allah SWT, sebagai sang pencipta dari alam semesta yang indah ini, jadi sebagai ciptaannya jangan sampai kita lupa akan kewajiban – kewajiban kita sebagai khalifah di muka bumi ini.



          Nah, untuk mengabadikan momen gerhana ini melalui lensa kamera. Kamera tidak bisa langsung diarahkan ke matahari begitu saja tanpa diberi filter. Karena tanpa filter, selain gambar yang dihasilkan tidak bagus, cahaya matahari yang langsung masuk ke lensa bisa merusak lensa kamera, apalagi kamera DSLR yang lensanya saja bisa sampai jutaan rupiah. Namun, karena saya tidak memiliki kamera DSLR, saya akan mengabadikan fenomena gerhana matahari total besok menggunakan kamera digital saya saja. Namun ada kendala dimana saya tidak memiliki filter khusus untuk mengabadikan fenomena ini. Maka saya membuat sendiri filter untuk mengamati gerhana matahari total yang akan saya pakai di kamera digital saya.



Langsung saja ke alat dan bahannya ya.
Alat:
-          Gunting
-          Lem


Bahan:
-          Filter Matahari
-          Tutup Botol Plastik



          Perlu diketahui, karena sewaktu saya ingin membeli filter khusus untuk mengabadikan gerhana matahari total, di penjual – penjual sudah mengaku kehabisan filter, ada pun harganya sangat mahal, jadi saya tidak jadi membeli filter matahari, dan saya pernah mendengar selain memakai filter yang memang di khususkan untuk mengamati gerhana, kita bisa memakai film negative, atau bisa juga menggunakan piringan Disket, nah kebetulan saya memiliki disket bekas, jadi saya menggunakan piringan disket untuk membuat filter kamera kali ini.



          Memang kalau dibandingkan dengan filter khusus gerhana dengan piringan disket sangat beda jauh, jika memakai filter khusus warna yang terlihat akan lebih natural alias sama seperti aslinya, namun ketika memakai piringan disket kita malah akan mendapat efek coklat seperti sephia, namun itu tidak apa – apa karena yang penting pancaran sinar bisa di redam sehingga bentuk bulat matahari bisa tertangkap kamera. Itu pikirian saya.



          Untuk kamu yang memakai filter khusus gerhana, cara membuat filternya sama seperti cara dibawah ini, yang beda ya Cuma bahan filternya saja. Nah, jika sudah terkumpul bahan – bahannya, langsung kita buat saja filternya. Langkah – langkahnya bisa kamu praktekkan seperti dibawah ini:




1.       Ambil tutup botol plastik lalu beri lubang yang besar di sisi yang tertutup sehingga memiliki lubang seperti sisi yang lain, di sini saya pakai solder untuk membuat lubangnya karena lebih cepat jadi.

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri
pakai solder

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri
sudah berlubang


2.       Sekarang siapkan piringan disket, lalu beri pola sesuai besar dari tutup botolnya, setelah itu gunting hingga mengikuti pola yang sudah dibuat tadi.

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri
Piringan Disket

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri
dipotong sesuai pola


3.       Tempelkan piringan disket yang sudah jadi ke tutup botol yang sudah dilubangi tadi, lalu beri lem untuk merekatkan keduanya, disini saya memakai lem tembak karena selain praktis, jika kering menjadi seperti karet, sehingga aman. Jika dirasa kurang menempel kamu bisa menambahkan “plester” atau “solasi” di pinggiran luar dari filternya.

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri


4.       Selesai, dan kira kira hasil akhirnya akan seperti ini

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri



Lalu untuk pemasangan di kamera digital, di kamera saya misal saya arahkan ke matahari diatas, seperti gambar dibawah ini misalkan:

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri


Nah, lalu tinggal pasang saja filternya menutupi lensa, jadi pilih tutup botolnya juga yang tidak kekecilan ya, mending kebesaran asal filternya bisa masuk ke bagian lensa. Kira – kira seperti ini kalau dipasang di kamera digital saya:

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri


Lalu untuk hasilnya, saya kasih perbandingan antara memakai filter dan tidak memakai filter, namun disini sebagai objeknya saya memilih lampu kamar, karena sewaktu mau testing diluar malah hujan, huhuhu…

Ini hasil foto tanpa filter:

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri


Dan ini hasil foto dengan filter dari piringan disket:

Membuat Filter Gerhana Untuk Kamer Digital Sendiri


Nah hasil dengan diberi filter akan membuat lampu kamar lebih terlihat bentuknya daripada tidak menggunakan filter sama sekali. Namun akan lebih bagus lagi hasilnya jika kamu memakai filter dari filter yang memang dikhususkan untuk mengamati matahari.



Oke. Semoga tutorial kali ini bisa membantu sobat yang ingin membuat filter untuk mengabadikan fenomena gerhana matahari total yang super langka ini. Saya pun masih merasa filter yang sangat sederhana ini jauh dari sempurna, jadi kalau ada yang lebih ahli dibidang ini, mungkin bisa memberi penjelasan lebih lanjut melalui kolom komentar, sehingga akan bermanfaat juga bagi orang lain yang membaca. Terimakasih J